Sinopsis Film The Hobbit 3 : The Battle of the Five Armies (2014)
Film The Hobbit 3 bukan lagi suatu hal yang asing bagi
para penikmat film. Keseruan jalan cerita The Hobbit membuat film animasi yang
satu ini slalu laris hingga serial yang ke tiga yaitu The Hobbit 3 : The Battle
Of The Five Armies. Sepertinya bulan Desember ini memang surganya film animasi
berkualitas, setelah kemarin hadir Penguins of Madagascar, Big Hero 6, dan Night at the Museum 2. Baiklah, kami akan
membahas sinopsis lengkap The Hobbit 3 : The Battle Of The Five Armies.
Sinopsis The Hobbit 3. The Hobbit: The Battle Of The Five Armies
adalah serial akhir dari trilogi Hobbit The Unexpected. Penggemar pasti banyak
yang menantikan film animasi yang mengisahkan pertempuran naga, necromancers,
dan aerial dogfights.
Sinopsis The Hobbit 3 : The Battle Of
The Five Armies. Goblin,
wargs, sedangkan wargs sendiri adalah tentara yang didukung oleh kelelawar yang
menakutkan yang akan meghadapi kurcaci (dwarves), elf (elves) dan kawan-kawan
dalam perjuangan untuk menguasai tahta Erebor (Lonely Mountain) dan harta
Smaug’s. Karena serial The Hobbit 3 : The Battle of the Five Armies 2014 ini adalah terakhir, maka
semua pertanyaan yang terpendam tentang Hobbit akan terjawab semua dalam film
ini. Serial terakhir ini juga akan menampilkan pertempuran yang sangat menarik.
Sinopsis The Hobbit 3 : The Battle of the Five Armies 2014 ini akan bermula dari
pencarian dan pertualangan antara Bilbo Baggins, Thorin Oakenshield dan Kurcaci
(Dwarves) yang tanpa mereka sadari justru menimbulkan kemarahan Smaug di dunia.
Tidak hanya Smaug, bahaya lain pun mengintai mereka. Orcs dilepaskan
oleh Sauron bersama dengan lelaki gelisah (restless Men), Dwarves
dan Elves (Kurcaci dan Peri) menemukan diri mereka dalam konflik
untuk pertempuran besar dari lima tentara (five armies) di mana nasib Middle
Earth tergantung pada keseimbangan yang genting.
Fakta Film The Hobbit 3 : The Battle of the Five Armies (2014)
Setelah membahas Sinopsis dari
The Hobbit 3, intifilm akan memberikan sedikit tentang fakta-fakta menarik
dibalik film The Hobbit 3 : The Battle of the
Five Armies 2014. Jika anda termasuk penggemar berat Hobbit, maka wajib
mengetahui semua fakta ini, apa sajakah itu ?
1. Serial The Hobbit ini diangkat dari buku yang
merupakan karangan dari J.R.R Tolkien yang juga sebagai pengarang buku trilogi
The Lord of the Rings
2. Pengarang The Hobbit sebenarnya mengarang buku
ini ditujukan untuk anak-anak, namun realitanya semua kalangan justru menyukai
buku ini.
3. J.R.R
Tolkien hampir
tidak menyelesaikan buku ini. Mungkin karena menemui banyak
jalan buntu, Tolkien kesulitan menulis kisah The Hobbit.
4. The Hobbit awalnya akan disutradari oleh Guillermo Del Toro,
sutradara asal Spanyol dengan bantuan Peter Jackson sebagai sutradara dan
penulis. Namun karena kesulitan dana, film itu lalu diserahkan kepada Peter
Jackson yang menyutradari The Lord of the Rings.
5. Angka 13 adalah jumlah kurcaci yang ada dalam
The Hobbit 3, adapun kurcaci tercebut : Fili,
Kili, Oin, Gloin, Thorin Oakenshield, Dwalin, Balin, Bifur, Bofur, Bombur,
Dori, Nori, dan Ori.
6. Ayah Legolas dari bangsa elf yang bernama Thranduill
akan muncul dalam tiga serial The Hobbit.
7. Di buku aslinya, tidak ada karakter Frodo dan Aragorn
yang terkenal di film The Lord of the Rings, namun Peter Jackson tetap
memunculkan mereka dalam film ini.
8. Peter Jackson melakukan improvisasi pada film
The Hobbit yang sebenarnya lebih pendek dari Lord of the Rings sehingga film
ini terbagi menjadi tiga bagian.
9. Pedang yang dibawa Bilbo
dalam film The Hobbit sama dengan pedang yang dibawa oleh anaknya, Frodo di
film The Lord of the Rings
10. Salah satu animator The Hobbit ternyata berasal dari Indonesia,
ia bernama Rini
Sugianto yang pernah bersekolah di Academy of Art
di San Francisco, Amerika Serikat.
Demikianlah
sinopsis lengkap dan fakta The Hobbit 3 : The Battle of the Five Armies 2014. Jangan lupa saksikan
dibioskop kesayangan anda. Baca juga film menarik 2015.
Rilis Film The Hobbit 3 : The Battle of the Five Armies (2014)
Genre :
Adventure | Fantasy
Tanggal Rilis : 19 Desember 2014
Distributor : Warner Bros. Pictures
Pemain Utama : Martin Freeman, Benedict Cumberbatch, Evangeline Lilly, Richard Armitage, Manu Bennett, Orlando Bloom, Cate Blanchett, Lee Pace, Luke Evans, Ian McKellen
Sutradara : Peter Jackson
Format : 2D, 3D, IMAX 3D
Tanggal Rilis : 19 Desember 2014
Distributor : Warner Bros. Pictures
Pemain Utama : Martin Freeman, Benedict Cumberbatch, Evangeline Lilly, Richard Armitage, Manu Bennett, Orlando Bloom, Cate Blanchett, Lee Pace, Luke Evans, Ian McKellen
Sutradara : Peter Jackson
Format : 2D, 3D, IMAX 3D
Posting Komentar